Manfaatkan Liburan, LDII Bukit Sejahtera Bina Cabe Rawit

Musi Banyuasin (5/7). Dalam rangka mengisi liburan sekolah, PAC LDII Bukit Sejahtera, Kecamatan Batanghari Leko mengadakan Pengajian Asrama Himpunan Kitab Nawafil. Kegiatan asrama liburan ini dilaksanakan pada setiap sore hari di Masjid Muhajirin, Desa Bukit Sejahtera.

Kajian Kitab Nawafil ini disampaikan oleh Ustz.Heni Anjarwati dengan tujuan memberikan dasar pada anak-anak tentang sholat-sholat sunnah. “Kita berharap anak-anak sejak dini paham dan mengerti serta membiasakan diri melaksanakan sholat sunnah. Maksud dari sholat sunnah nawafil adalah beberapa salat sunnah yang dianjurkan untuk dilakukan di luar waktu shalat maktubah sesuai waktu dan sebab masing-masing shalat nawafil tersebut” ujar Heni.

Sementara Penasehat LDII Bukit Sejahtera sekaligus sebagai Bendahara DPD LDII Muba H Hariyadi mengatakan, ”Momentum libur sekolah kali ini kita barokahkan dengan pengajian rutin bagi anak kita. Sehingga waktu yang ada tidak terbuang percuma. Selain materi Pengajian anak-anak kita ini kita isi dengan metode Belajar lewat cerita, belajar sambil bermain dan sebagainya. Hal ini sejalan dengan instruksi dari DPP LDII perihal mengisi kegiatan liburan anak sekolah,” ujar Hariyadi.  (Hilman fi’ilmi)

 

Oleh: Daud SOBRI (contributor) / rully kuswahyudi (editor)

Kunjungi berbagai website LDII

DPP, DPP, Bangkalan, Tanaroja, Gunung Kidul, Kotabaru, Bali, DIY, Jakpus, Jaksel, Jateng, Kudus, Semarang, Aceh, Babel, Balikpapan, Bandung, Banten, Banyuwangi, Batam, Batam, Bekasi, Bengkulu, Bontang, Cianjur, Clincing, Depok, Garut, Jabar, Jakarta, Jakbar, Jakut, Jambi, Jatim, Jayapura, Jember, Jepara, BEkasi, Blitar, Bogor, Cirebon, Kalbar, Kalsel, Kaltara, Kalteng, Karawang, Kediri, Kendari, Kepri, ogor, Bogor, Kutim, Lamongan, Lampung, Lamtim, Kaltim, Madiun, Magelang, Majaelngka, Maluku, Malut, Nabire, NTB, NTT, Pamekasan, Papua, Pabar, Pateng, Pemalang, Purbalingga, Purwokerto, Riau, Sampang, Sampit, Sidoarjo, Sukoharjo, Sulbar, Sulsel, Sultra, Sumbar, Sumsel, Sumut, Tanaban, Tangsel, Tanjung Jabung Barat, Tegal, Tulung Agung, Wonogiri, Minhaj, Nuansa, Sako SPN, Sleman, Tulang Bawang, Wali Barokah, Zoyazaneta, Sulteng

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *