Gelar Rakorda, LDII Kabupaten Lahat Tekankan Sikap Netral Aktif Jelang Pemilu

Jajaran pengurus DPD LDII Kabupaten Lahat menggelar Rapat Koordinasi Daerah (Rakorda) di Masjid Khoirul Huda, Kelurahan Pasar Lama, Kabupaten Lahat, pada Minggu (11/06). Rakorda ini diikuti oleh seluruh Pengurus Harian, Pengurus Cabang (PC) dan Pengurus Anak Cabang (PAC) LDII se-kabupaten Lahat.

 

Dalam kesempatan itu, Ketua DPD LDII Kabupaten Lahat, Amat Sarjono mengungkapkan Rakorda digelar untuk menjalankan peran dan fungsi organisasi, dan mengevaluasi program kerja yang telah dilakukan. “Ini dalam rangka konsolidasi dan menindak lanjuti program Dewan Pimpinan Pusat (DPP), dan Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) LDII agar program-program LDII bisa sampai ke desa- desa,” ungkap Amat Sarjono.

Amat Sarjono juga mengajak warga LDII untuk menjaga kondusivitas menjelang pemilu 2024. Ia berharap warga LDII tidak mudah terpancing berita-berita hoaks di media sosial. “Kami juga menyampaikan imbauan kepada warga LDII untuk bersikap netral-aktif dalam menghadapi pemilu,” ungkapnya.

Selain pengurus harian, kegiatan ini dihadiri oleh Dewan Penasihat DPD LDII Kabupaten Lahat, H Sariyo, H M Ridwan Wagimun, dan Sapin. Hadir juga tim peninjau dari Senkom Mitra Polri Kabupaten Lahat yang dihadiri oleh Wakil Ketua Senkom Mitra Polri Kabupaten Lahat Ilham Riyadi (*)

Oleh: amat sarjono (contributor) / Fitri Utami (editor)

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *